top of page

Kemlu: Tak Ada Korban WNI dalam Teror New York | PT RFB


Jakarta, PT Rifan Financindo - Kementerian Luar Negeri melalui Konsulat Jenderal RI di New York, Amerika Serikat, menyatakan tak ada warga negara Indonesia yang menjadi korban dalam teror truk di Manhattan.


"Sampai saat ini, belum ada laporan terkait WNI yang menjadi korban atas aksi tersebut. Kemlu dan KJRI New York terus memonitor perkembangan berita teror tersebut," bunyi pernyataan Kemlu RI melalui Twitter pada Rabu (1/10).

Bersama KJRI New York, Kemlu RI menyatakan terus memantau perkembangan penyelidikan otoritas berwenang terkait insiden tersebut.

Setidaknya delapan orang tewas dan 11 lainnya luka-luka setelah sebuah truk secara serampangan memasuki jalur sepeda dan pejalan kaki dan menabraki orang-orang di pinggir Sungai Hudson, Manhattan.

Pelaku yang mengendarai truk kemudian menabrak bus sekolah di Chamber Street dan sempat mengeluarkan dua senjata, sebelum akhirnya ditembak dan diamankan petugas berwenang.

Belakangan sumber penegak hukum mengidentifikasi pelaku sebagai Sayfullo Habibullaevic Saipov, seorang imigran 29 tahun asal Uzbekistan yang datang ke AS pada 2010.

Presiden Donald Trump menganggap insiden tersebut sebagai aksi teror dan telah meminta Kementerian Keamanan Dalam Negeri untuk memperkuat program pekeriksaan ekstrem sebagai pengetatan kebijakan imigrasi negaranya. RifanFinancindo



sumber: detik



Baca juga:


bottom of page